Resep Masakan Khas Lombok Dengan Cara Dibakar

6/09/2015
Masakan Khas Lombok Dengan Cara Dibakar
Masakan Khas Lombok Dengan Cara Dibakar
Resep masakan khas Lombok banyak sekali variannya. Salah satu yang menjadi favorit adalah ikan bakar. Terdapat banyak sekali kelebihan pada masakan ikan bakar. Kelebihan yang pertama terletak di bahan makanannya yaitu ikan. Ikan mengandung berbagai nutrisi yang sangat berguna bagi kesehatan tubuh. Kelebihan yang kedua adalah cara memasaknya yang dibakar. Dengan dibakar, kandungan minyak dalam ikan akan lebih sedikit dibandingkan dengan digoreng. Dan ikan bakar khas Lombok ini adalah salah satu resep andalan yang paling sering kita jumpai di berbagai restoran. Berikut ini resepnya.

Bahan-Bahan Yang Dibutuhkan Dalam Memasak Resep Masakan Khas Lombok, Ikan Bakar
  • 600 gram ikan air tawar, bersihkan lalu kerat-kerat bagian punggungnya.
  • 1 sendok makan minyak goreng
Bahan Untuk Membuat Bumbu Ikan Bakar Dalam Resep Masakan Khas Lombok
  • 1 buah jeruk limau
  • 1 sendok teh gula merah
  • ½ sendok teh garam
  • 2 buah cabe merah yang dibuang bijinya
  • 1 sendok teh terasi

Cara Memasak Ikan Bakar Dengan Resep Masakan Khas Lombok
  1. Cara memasak masakan khas Lombok yang pertama adalah bakar ikan di atas arang hingga berubah warna namun jangan sampai matang, biarkan ikan terbakar setengah matang dulu.
  2. Campurkan gula, garam dan juga cabe merah.
  3. Tambahkan air perasan jeruk limau. Aduk hingga bumbu menyatu dengan rata.
  4. Bakar terasi, lalu campurkan ke dalam bumbu kemudian aduk hingga terasi hancur dan menyatu dengan bumbu.
  5. Setelah semua bumbu menyatu terakhir masukkan 1 sendok minyak goreng. Lalu kembali aduk hingga bumbu menjadi halus.
  6. Selanjutnya oleskan bumbu tersebut ke seluruh bagian ikan hingga benar-benar merata.
  7. Lalu ikan kembali dibakar hingga matang. Jangan lupa untuk membolak-balikkan ikan pada saat dibakar supaya kematangannya menyeluruh dan jangan sampai gosong.
  8. Jika anda ingin bumbunya benar-benar terasa maka saat dibakar bisa sambil dioleskan lagi bumbunya.
  9. Angkat dan ikan bakar dengan resep khas Lombok siap untuk disajikan.
Demikian artikel tentang menu masakan khas Lombok yang sangat laris di berbagai daerah ini. Semoga dapat menambah wawasan anda di bidang kuliner. Sedikit saran dalam menyajikan masakan ini adalah dengan disajikan bersama nasi putih dan lalapan. Dengan begitu ikan bakar akan terasa lebih lezat dan terasa khas.

Deskripsi: Resep masakan khas Lombok ini sangat umum disajikan sebagai menu hidangan utama di berbagai daerah di Indonesia, menu ini merupakan menu terlaris karena cita rasanya yang khas.

Artikel Terkait